-->

Artikel Terbaru

Metode Belajar Online untuk anak SD dan SMP isi kegiatan dirumah aja

Belajar online adalah salah satu metode yang digunakan ditengah permasalahan pandemi virus corona ini. Anak anak tidak bisa melakukan aktivitas seperti biasanya di sekolah. Semua orang termasuk anak anak harus mengikuti peraturan untuk dirumah aja. Namun saat belajar dirumah, anak anak baik TK, SD, SMP, SMA bahkan mahasiswa masih perlu belajar. Lantas, panduan belajar seperti apa yang baik dimanfaatkan untuk pembelajaran yang efektif untuk anak anak?

Sebenarnya di era yang canggih ini, ada banyak sarana online yang bisa digunakan untuk belajar secara bijak. Orang tualah dalam hal ini yang memiliki peran atau handil terbesar untuk mengawasi sekaligus mendidik mereka di moment belajar dirumah ini. Hal ini penting agar anak masih bisa mendapatkan haknya untuk belajar dengan baik meskipun kondisi sekarang sedang tidak baik.

Berbagai aplikasi belajar online yang modern dan canggih telah dirancang untuk memenuhi kebutuhan belajar anak. Bahkan bukan hanya anak sekolah atau murid saja yang bisa memanfaatkannya. Guru dan tenaga pengajar pun bisa memanfaatkannya sebagai teknik pengajaran online terbaik. Ingin tahu metode pembelajaran apa saja yang bisa dilakukan oleh guru, orang tua dan anak murid itu sendiri? yuk simak tips dan caranya di bawah ini.

Metode Belajar Online untuk anak SD dan SMP isi kegiatan dirumah aja


1. Kelas Pintar

Apakah Anda sudah pernah mencoba menggunakan platform kelas pintar? Platform ini mendukung dalam langkah pencegahan covid 19 yang semakin menyebar. Sebab ia menyediakan bahan ajar untuk anak didik supaya tetap dirumah aja. Kegiatan pembelajaran pun akan terasa lengkap karena memuat teori dan bahan ajar terpadu. Siswa siswi dituntut untuk belajar secara online dengan memanfaatkan kelas pintar.

2. Quipper

Selanjutnya ada Quipper. Guru dan murid bisa memanfaatkan sarana online yang canggih ini untuk kegiatam sekolah berupa tugas dan ujian lengkap serta telah dilengkapi monitor untuk hasil kerja siswa. Menarik sekali bukan? Yang lebih canggih, tidak hanya menyediakan materi tetapi didukung oleh video, modul dan gambar yang bisa membantu anak mendapatkan kegiatan belajar yang bervariasi.

3. Zenius

Tidak kalah dengan aplikasi sebelumnya, software yang satu ini sangat cocok untuk mempersiapkan anak anak dalam hal menghadapi ujian baik UN dan UTBK. Zenius juga mampu memberikan arahan belajar yang terukur dan terarah sehingga kegiatan belajar mandiri dirumah akan terasa lebih efesien dan efektif. Di dalam zenius terdapat banyak pembelajaran yang lengkap dan terstruktur.

4. Ruang Guru

Sebagai salah satu platform paling terkenal Ruang Guru turut menyukseskan kegiatan belajar anak dirumah. Materi nya yang disajikan secara rapi dan mudah dipahami membantu anak anak untuk mengerti bahan ajarnya. Baik disajikan dalam bentuk video, perumpamaan, contoh dan lain sebagainya. Apalagi Ruang guru sering menyajikan promo yang bisa digunakan untuk mendapatkan kelas dengan harga murah.

5. Microsoft

Kali ini adalah microsoft. Anda pasti sudah tidak asing dengan nama ini. Tahukah Anda? microsoft telah menyediakan akses belajar secara online untuk guru dan anak murid. Dari pihak sekolah sendiri hanya perlu menyiapkan domain institusi untuk sebagai tanda pengenal para guru dan para murid. Interaksi antara guru dan murid juga bisa ditampilkan karena microsoft menyediakan video conference yang disesuaikan dengan kebutuhan.

Uraian diatas adalah deretan informasi terkait panduan terpadu modern memanfaatkan teknologi untuk proses pembelajaran yang baik. Dengan mengikuti panduan belajar ini, kita turut mendukung upaya pemerintah untuk menjaga diri dan orang disekitar kita dari covid 19. Kita juga turut menekan angka supaya korban virus ini tidak terus meningkat di Indonesia.

Di banyak negara telah menerapkan pembelajaran online ini, Anda bisa memanfaatkan salah satu teknik pengajaran atau belajar online mandiri pada uraian diatas atau mencoba cara lainnya yang juga efesien. Bimbel online ini juga penting supaya anak tidak ketinggalan materi pembelajaran dan paham terkait bahan ajar yang harus dia kuasai. Semoga informasi ini bermanfaat.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel